AGAMA DAN KESEHATAN MENTAL DALAM PERSPEKTIF PSIKOLOGI AGAMA

Authors

  • Abdul Hamid Dosen Agama Islam FKIP Universitas Tadulako

DOI:

https://doi.org/10.22487/htj.v3i1.34

Keywords:

Agama, kesehatan mental

Abstract

Konsep kesehatan berlandaskan agama yang memiliki konsep jangka panjang dan tidak hanya
berorientasi pada masa kini sekarang serta disini, agama dapat memberi dampak yang cukup
berarti dalam kehidupan manusia, termasuk terhadap kesehatan. Solusi terbaik untuk dapat
mengatasi masalah-masalah kesehatan mental adalah dengan mengamalkan nilai-nilai agama
dalam kehidupan sehari-hari, kesehatan mental seseorang dapat ditandai dengan kemampuan
orang tersebut dalam penyesuaian diri dengan lingkungannya, mampu mengembangkan potensi
yang terdapat dalam dirinya sendiri semaksimal mungkin untuk menggapai ridho Allah SWT,
serta dengan mengembangkan seluruh aspek kecerdasan, baik kesehatan spiritual, emosi
maupun kecerdasan intelektual. Hubungan antara agama sebagai keyakinan dan kesehatan jiwa,
terletak pada sikap penyerahan diri seseorang terhadap suatu kekuasaan Yang Maha Tinggi.
Sikap tersebut akan memberikan sikap optimis pada diri seseorang sehingga muncul perasaan
positif seperti rasa bahagia, puas, sukses, merasa dicintai, atau merasa aman. Sikap emosi yang
demikian merupakan bagian dari kebutuhan hak asasi manusia sebagai makhluk yang ber-
Tuhan. Maka dalam kondisi tersebut manusia berada dalam keadaan tenang dan normal. Cukup
logis bahwa ajaran agama mewajibkan penganutnya untuk melaksanakan ajrannya secara rutin.
Bentuk dan pelaksanaan ibadah agama, paling tidak akan dapat berpengaruh dalam
menanamkan keluhuran budi yang pada puncaknya akan menimbulkan rasa sukses sebagai
pengabdi tuhan yan setia.

Author Biography

Abdul Hamid, Dosen Agama Islam FKIP Universitas Tadulako

FKIP Universitas Tadulako

Downloads

Published

2020-11-15

How to Cite

Hamid, A. . (2020). AGAMA DAN KESEHATAN MENTAL DALAM PERSPEKTIF PSIKOLOGI AGAMA. Healthy Tadulako Journal (Jurnal Kesehatan Tadulako), 3(1), 1-14. https://doi.org/10.22487/htj.v3i1.34

Issue

Section

Articles