ANALISIS RISIKO KESEHATAN DAN KESELAMATAN KERJA DENGAN MENGGUNAKAN METODE HAZARD IDENTIFICATION, RISK ASSESMENT AND RISK CONTROL (HIRARC) PADA AREA PRODUKSI PT. CHUNGSUNG KOTA PALU

Authors

  • Lusia Salmawati Bagian Kesehatan dan Keselamatan Kerja Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Kedokteran dan Ilmu kesehatan Universitas Tadulako
  • Hasanah Hasanah Bagian Biomedik Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Kedokteran dan Ilmu kesehatan Universitas Tadulako
  • Bunniati AR Bagian Kesehatan dan Keselamatan Kerja Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Kedokteran dan Ilmu kesehatan Universitas Tadulako

DOI:

https://doi.org/10.22487/htj.v3i1.40

Keywords:

Analisis risiko, Kesehehatan dan Keselamatan Kerja, HIRARC

Abstract

PT. Chungsung merupakan perusahaan yang bergerak dibidang permeubelan. Hasil observasi dan
wawancara mengenai data kecelakaan kerja dengan kepala pabrik PT. Chungsung sebagian besar
kecelakaan kerja terjadi pada area produksi, kecelakaan yang terjadi memiliki kategori keparahan
(Severity) tinggi, misalnya: beberapa pekerja kehilangan ruas jari, terpeleset, tertimpa kayu dan tertusuk
paku. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui analisis risiko kesehatan dan keselamatan kerja
pada area produksi PT. Chungsung. Penelitian ini adalah menggunakan metode kualitatif. Penelitian ini
diawali dengan melakukan identifikasi kecelakaan kerja dan selanjutnya mencari sumber potensi bahaya
kecelakaan kerja sehingga dapat menganalisis risiko kesehatan dan keselamatan kerja dengan metode
HIRARC. Hasil identifikasi risikokesehatan dan keselamatan kerja pada proses produksi dilakukan
dengan menggunakan metode Job Hazard Analysis (JHA). Penggolongan jenis risikonya berdasarkan
jenis bahaya kesehatan dan keselamatan kerja yaitu mechanical hazard, physical hazard dan electric
hazard. Tingkat risiko kategori highterdapat pada tahap Jointer, Crosscut dan perakitan. Tingkat risiko
kategori medium pada tahap Jiksaw, Molding dan Planner, sedangkan untuk tingkat risiko low terdapat
pada tahap pengecatan. Jenis pengendalian bahaya engineering control berupa house keeping, pengecekan
listrik, mengatur jarak aman dengan mesin, administrative control (safety talk, dan warning sign). Alat
Pelindung Diri (APD) dengan memakai sarung tangan,menggunakan safety shoes, dan menggunakan
masker.Pengawasan atau monitoring risiko keselamatan pada proses area produksi harus dilakukan secara
berkala.

Author Biographies

Lusia Salmawati, Bagian Kesehatan dan Keselamatan Kerja Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Kedokteran dan Ilmu kesehatan Universitas Tadulako

Fakultas Kedokteran dan Ilmu kesehatan Universitas Tadulako

Hasanah Hasanah, Bagian Biomedik Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Kedokteran dan Ilmu kesehatan Universitas Tadulako

Fakultas Kedokteran dan Ilmu kesehatan Universitas Tadulako

Bunniati AR, Bagian Kesehatan dan Keselamatan Kerja Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Kedokteran dan Ilmu kesehatan Universitas Tadulako

Fakultas Kedokteran dan Ilmu kesehatan Universitas Tadulako

Downloads

Published

2020-11-15

How to Cite

Salmawati, L. ., Hasanah, H., & AR, B. (2020). ANALISIS RISIKO KESEHATAN DAN KESELAMATAN KERJA DENGAN MENGGUNAKAN METODE HAZARD IDENTIFICATION, RISK ASSESMENT AND RISK CONTROL (HIRARC) PADA AREA PRODUKSI PT. CHUNGSUNG KOTA PALU. Healthy Tadulako Journal (Jurnal Kesehatan Tadulako), 3(1), 57-61. https://doi.org/10.22487/htj.v3i1.40

Issue

Section

Articles