CONSERVATIVE TREATMENT OF BLADDER CONTUSIO

Authors

  • Windy Christine Sesa
  • Wayan Suarsana
  • Aristo

Keywords:

Bladder ruptur

Abstract

Ruptur buli termasuk salah satu kasus yang jarang terjadi, hanya terdapat 1,6% kasus dari keseluruhan trauma tumpul abdomen dengan angka kematian tinggi (10-34%). Kontusio buli merupakan kondisi ruptur buli tanpa adanya ekstravasasi cairan ke rongga intraperitoneal dan ekstraperitoneal. Terapi konservatif menjadi pilihan utama dalam penanganan ruptur buli tanpa komplikasi.

Seorang laki-laki usia 38 tahun dengan keluhan gross hematuria setelah mengalami trauma tumpul di area suprapubik akibat kecelakaan lalu lintas. Pasien didiagnosis dengan kontusio buli berdasarkan anamnesis, pemeriksaan fisik, cystography, dan Ct-Scan abdomen. Observasi ketat dilakukan dengan pemantauan tanda vital dan perdarahan. Pada kasus ini, terapi konservatif yang diberikan pada pasien dengan drainase kateter urin dan medikamentosa menunjukkan perbaikan kondisi setelah 13 hari perawatan. Pasien dipulangkan setelah kondisi hemodinamik stabil dan dianjurkan kontrol di Poliklinik Urologi RSUD Undata Palu.

Downloads

Published

2019-02-08