KARAKTERISTIK OTITIS MEDIA SUPURATIF KRONIK DI POLIKLINIK THT RSUD UNDATA PALU TAHUN 2017

Authors

  • Eka Prasasti Clearinsyah
  • Christian Lopo
  • M. Sabir

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui karakteristik Otitis Media Supuratif Kronik (OMSK) di Poliklinik THT Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Undata Palu tahun 2017. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif retrospektif dengan data penelitian diambil dari buku registrasi pasien di Poliklinik THT RSUD Undata Palu tahun 2017 yang memiliki kelengkapan data variabel penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa berdasarkan jenis kelamin, jumlah pasien OMSK perempuan dan laki-laki sebanding. Usia terbanyak terdapat pada kelompok usia masa dewasa dengan rentang usia 26-45 tahun sebanyak 29,3%. Telinga kiri merupakan telinga yang paling sering terinfeksi sebanyak 43,1%. Jumlah pesien OMSK tahun 2017 di Poliklinik THT RSUD Undata Palu sebanyak 174 pasien.

Downloads

Published

2022-12-20

Most read articles by the same author(s)

<< < 1 2 3 4